LIBURAN SEKOLAHKU
Pada liburan sekolahku kali ini bertepatan dengan liburan puasa dan Hari Raya Idul Fitri, jadi liburannya sangat panjang kurang lebih 1 bulan. Pada liburan sangat panjang ini saya manfaatkan untuk bekerja, saya bekerja di toko sepatu Mahkota Wlingi bersama ke-6 teman saya 4 teman satu kelas yang 2 adik kelasku. Disana kita mendapatkan teman baru dan pastinya juga mendapatkan pengalaman baru tentang dunia kerja.
Saya masuk bekerja mulai tanggal 7 Juni 2016 – 7 Juli 2016 saya menyelesaikan kontrak kerja kami, Toko mulai buka jam 08.00 – 20.25 toko tutup. Pertama masuk saya disuruh di bagian gudang disana saya di ajari menata pengembalian barang itung-itung sambil menghafal tempat-tempat berbagai macam merk sepatu, sandal, dan tas bersama 2 temanku dan yang lain membersihkan bagian toko seperti menyapu, mengepel, dan membersihkan barang-barang yang ada di toko. Saya di gudang di dampingi senior kami namanya Linda dan bagian bawah di dampingi senior yang namanya Dian tetapi lebih sering di panggil Comel.
Bekerja di Toko Mahkota tidak ada liburnya, tetapi saya menikmati semua itu karena ada rasa kebersamaan dari teman-temanku. Setiap buka puasa kami pasti bersama kita makan bersama kita tukar makanan dll itu yang membuat aku menikmati masa kerja saya, terkadang setiap sore atasan kami membelikan siomai untuk buka puasa. Jam istirahat kami tidur bersama sebelum tidur kami pasti bercanda dulu ketawa bersama pokok menyenangkan saat-saat bersama. Jam 16.00 kami pasti kembali membersihkan toko, setelah itu kami bergantian menunggu giliran untuk mandi. Setelah selesai mandi kita turun jaga toko jika ada pembeli kita bergiliran untuk melayaninya, jika toko sepi kita biasanya selfi-selfi bersama seperti di bawah ini ☺
Pada waktu mau lebaran tepatnya malam takbir hari itu sangat melelahkan karena kami tidak ada istirahat sama sekali banyak pembeli yang mencari sandal atau sepatu buat lebaran. Hari itu kami pulang larut malam pukul 23:00 tetapi time is money ☺ kami diberi uang THR lumayan buat uang jajan hehe..
Lebaran kami tetap masuk kerja tetapi jam kerja dimulai pukul 10:00 kami diberi waktu untuk menjalankan sholat idul fitri, dalam waktu lebaran kami per anak diberi libur 1 hari saya mengambil hari raya ke-2. Pada kesempatan hari libur itu aku sempatkan untuk bersilaturahmi di keluargaku yang rumhnya Tambakrejo. Sepulang dari tambakrejo saya langsung tidur karena badanku sangat lelah, keesokan harinya saya harus masuk kerja lagi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar